Monday, April 28, 2014

Foto Pertempuran Britania (Battle of Britain)

Etampes-Mondésir, Prancis, bulan Juni 1940. Para pilot dari Kampfgeschwader 51 "Edelweiss" bersiap-siap untuk melaksanakan misi pengeboman ke Inggris. Rona ketegangan tampak kentara di wajah-wajah mereka. Dari kiri ke kanan: Major Johann Wilhelm Kind (Gruppenkommandeur III./KG 51), Oberfeldwebel Hans-Georg Lubrich (Bordfunker 1./KG 51), Oberfeldwebel Hermann Görres (Bombenschütze 1./KG 51), Oberleutnant Wilhelm Rath (Stab III./KG 51), Hauptmann Werner Brandt (Staffelkapitän 9./KG 51), dan Oberleutnant Matthias "teddy" Schwegler (Staffelkapitän 1./KG 51)


 Upacara pemakaman bagi para anggota Kampfgeschwader 51 "Edelweiss" yang gugur dalam Pertempuran Britania di Pemakaman Meux, Prancis, musim panas tahun 1940. Major Walter Marienfeld (Gruppenkommandeur III./KG 51) memberikan eulogi terakhir, sementara di belakangnya adalah Musikzug alias orkes dangdut pengiring yang dipinjam dari pasukan panzer


 Dari kiri ke kanan: General der Flieger Hans Jeschonnek (Chef des Generalstabes der Luftwaffe), General der Flieger Bruno Loerzer (Kommandierender General II. Fliegerkorps), Reichsmarschall Hermann Göring (Oberbefehlshaber der Luftwaffe), dan Hauptmann Bernd von Brauchitsch (Adjutant Oberbefehlshaber der Luftwaffe). Foto yang diambil pada bulan September 1940 ini memperlihatkan saat Panglima AU Göring mendengarkan penjelasan dari Jenderal Loerzer mengenai misi-misi tempur Luftwaffe di Front Barat

---------------------------------------------------------------------------------

TAWANAN JERMAN

 Hauptmann Hans-Ulrich Kettling mendapatkan pelatihan di Luftkriegsschule Berlin Gatow dan Jagdfliegerschule Werneuchen sebelum kemudian operasional untuk pertama kalinya bersama dengan 9.Staffel / III.Gruppe / Jagdgeschwader 132. Dia terbang menggunakan Messerschmitt Bf 110D "M8+CH" (werknummer 3155) bersama dengan 1.Staffel / I.Gruppe / Zerstörergeschwader 76 ketika pesawatnya ditembak jatuh - oleh Spitfire dari RAF No. 41 Squadron yang dipiloti oleh P/O George Bennions - di atas Country Durham (Inggris), pada tanggal 15 Agustus 1940. Karena dua mesinnya kemudian mati, Kettling terpaksa mendarat darurat di Streatlam, dekat Barnard Castle, dan menjadi tawanan sampai dengan akhir perang bersama dengan Bordfunker-nya, Obergefreiter Friedrich Wilhelm "Fritz" Volk. Foto ini diambil pada tahun 1940 di Trondheim, Norwegia, dan memperlihatkan saat Kettling masih menjadi Leutnant di Zerstörergeschwader 76 selama berlangsungnya Pertempuran Britania. Kettling dipromosikan menjadi Hauptmann pada tanggal 1 Maret 1943 sewaktu masih mendekam di kamp tawanan. Dia selamat sampai dengan akhir perang, dan meninggal dunia pada tanggal 24 Maret 2011. Medali dan penghargaan yang telah diterimanya: Flugzeugführerabzeichen serta Eisernes Kreuz II.Klasse und I.Klasse


 Unteroffizier Wilhelm "Willi" Ghesla biasa menerbangkan pesawat pemburu Messerschmitt Bf 109 E-4 "Weisse 10" (werknummer 1804) bersama dengan 2. dan kemudian 1.Staffel / Jagdgeschwader 53 (JG 53). Pesawatnya ditembak jatuh di atas Kent (Inggris) pada tanggal 5 Oktober 1940, dan kemudian Ghesla menjadi tawanan sampai dengan akhir perang. Kemungkinan besar dia ditembak oleh pesawat Hurricane yang diterbangkan oleh pilot-pilot Polandia dari 1 Squadron RCAF. Sebelumnya Ghesla mendapat pelatihan terbang di Fliegerausbildungsregiment 42 Salzwedel dan kemudian di Jagdfliegerschule 1 Werneuchen


Sumber :
Buku "Kampfgeschwader Edelweiss: The History of a German Bomber Unit 1939-1945" karya Wolfgang Dierich
Buku "Luftwaffe Training Aircraft: The Training of Germany's Pilots and Aircrew through Rare Archive Photographs" karya Chris Goss

www.audiovis.nac.gov.pl

No comments: